Hi Movie Freaks! Welcome back to Omzenga Movie Updates! Semoga dalam keadaan sehat ya. Hari ini saya akan membahas satu lagi film superhero yang tentunya gak kalah serunya. Film ini berjudul The Batman (2022).
Yang pasti, kita semua sudah kenal banget dengan supehero yang satu ini! Film ini dikabarkan sudah mulai syuting pada akhir 2019 atau awal 2020 di Inggris. Namun, proses syuting sempat terhenti di bulan Maret karena adanya tindakan pencegahan COVID-19. Hm..
Film The Batman disutradarai oleh Matt Reeves yang juga terlibat dalam film Dawn of the Planet of the Apes dan Cloverfield. Film ini dibintangi oleh beberapa bintang terpanas di Hollywood, Robert Pattinson sebagai pemeran utama, Jeffrey Wright, Zoë Kravitz, Paul Dano, Andy Serkis, Colin Farrell, dan John Turturro.
Robert Pattinson sendiri secara resmi sudah mulai mempersiapkan aksinya di film The Batman, karena foto-foto pertamanya dalam pelatihan sudah bisa kita lihat di sosial media. Robert Pattinson bekerja sama dengan atlet sabuk merah dan hitam bernama Rigan Machado yang juga sempat bekerja sama dengan actor-aktor seperti Vin Diesel, Ashton Kutcher dan Charlie Hunnam.
Robert Pattinson & Rigan Machado |
Tanggal rilis asli dari film Batman sebenarnya ditetapkan pada 25 Juni 2021. Namun, empat bulan kemudian diubah menjadi 1 Oktober 2021. Dan, lagi-lagi, film ini dilaporkan akan tayang pada 4 Maret 2022. Hadeh.. semoga gak berubah lagi ya guys!
Meskipun plot cerita ini masih tertutup rapat, sang sutradara Reeves menyampaikan bahwa Reeves membuat Batmannya berwujud lebih gelap dengan cara yang menarik. Reeves berharap ini akan menjadi alur cerita yang sangat mendebarkan namun tetap memiliki sisi emosional.
Di film ini, Batman akan lebih banyak terlihat seperti detektif daripada seperti yang kita lihat di film sebelumnya karena komik batman memiliki sejarah tentang itu. Batman seharusnya menjadi detektif terhebat yang ada di dunia, dan nampaknya hal tersebut belum menjadi bagian dari film-film Batman sebelumnya.
Disini kalian juga akan melihat melihat bagaimana Carmine Falcone (salah satu musuh Batman) memanfaatkan pengaruh masa kecilnya yang pastiya akan seru untuk disaksikan.
"I'm a vengeance." - Batman
Nampaknya kita harus bersabar ya Freaks, untuk menunggu rilisnya film ini di bioskop kesayangan kita. That's all Movie Freaks! Sampai ketemu di postingan selanjutnya!
Love,
Rex
Tidak ada komentar:
Posting Komentar